Godaan pernikahan – Banyak hal yang bisa menjadi godaan pernikahan dan pastinya berbeda-beda untuk setiap pasangan suami istri, tapi mungkin yang paling sering dan sulit untuk dihindari adalah hadirnya orang ketiga.
Nah, agar godaan-godaan tersebut nggak sampai menghancurkan pernikahanmu yang berharga bersama pasangan, coba deh lakukan cara-cara di bawah ini.
1. Tidak membuka peluang untuk dekat dengan orang lain
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, godaan pernikahan paling berat mungkin adalah orang ketiga. Tapi, sebenarnya hal itu bisa terjadi karena suami atau istri membuka peluang untuk dekat dengan orang lain, yang bisa berpotensi menimbulkan terjadinya perselingkuhan.
Banyak perselingkuhan dimulai ketika orang mulai membicarakan tekanan dan masalah pribadinya dengan orang lain selain pasangan. Itu membuat mereka merasa seperti orang tersebut lebih berempati dan memahami mereka dengan lebih baik. Hal ini kemudian bisa menyebabkan kedekatan, yang jika dibiarkan dapat menyebabkan hubungan emosional atau fisik yang intim.
2. Hindari godaan pernikahan dengan rutin berkencan dengan pasangan
Siapa bilang saat sudah menikah, kamu harus berhenti berkencan dengan pasangan yang sekarang sudah sah menjadi suami atau istri? Tetapkan “malam kencan” dan perlakukan waktu ini sebagai hal yang sakral dengan rutin melakukannya.
Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk berkencan, misalnya makan malam di restoran baru, mencoba olahraga baru, berjalan-jalan di alam atau mengikuti kelas seni bersama. Apapun itu, buat waktu kencanmu dengan pasangan menyenangkan dan interaktif.
3. Jangan tinggalkan seks, sesibuk apapun kamu
Pria terkadang berselingkuh karena istrinya nggak lagi tertarik untuk sering melakukan hubungan seksual. Banyak hal yang bisa menjadi faktor, seperti kelelahan, kesibukan, jarak emosional, dan banyak lagi.
Meskipun itu bukan alasan yang dibuat-buat, tapi sebaiknya jangan biarkan hal tersebut mempengaruhi kehidupan seks dengan pasangan. Jika perlu, konsultasi dengan psikolog pasangan untuk mengatasi hal tersebut agar nggak ada pihak yang merasa dirugikan.
4. Luangkan waktu untuk mengobrol dan dengarkan cerita pasangan
Pastikan kamu dan pasangan memiliki waktu setiap hari untuk melakukan obrolan yang bermakna. Bicarakan tentang apa yang kamu lakukan di siang hari, diskusikan masalahmu, dan bagikan impianmu dengan pasangan.
Pastikan juga kamu menjadi pendengar yang baik dengan melakukan kontak mata dan menunjukkan kalau kamu benar-benar tertarik dengan apa yang pasangan katakan. Hal ini akan memperdalam ikatan antara kamu dan pasangan sehingga bisa menahan godaan pernikahan yang mungkin terjadi.
BACA JUGA: Salah Dia atau Kamu? Ini Dia 5 Alasan Utama Kenapa Orang Bisa Selingkuh
5. Ekspresikan rasa cintamu pada pasangan
Studi menunjukkan bahwa pasangan yang bersikap mesra satu sama lain, tetap bersama dalam waktu yang lama. Jadi, berusahalah untuk mengekspresikan rasa cintamu pada pasangan secara spontan.
Bagaimana caranya? Beri pelukan, kecupan mesra, dan katakan betapa kamu mencintainya, bisa menjadi beberapa alternatif.
Fun fact: Berpelukan faktanya akan membantu memperkuat koneksi fisik yang dibutuhkan setiap hubungan, tanpa perlu melakukan seks.
6. Godaan pernikahan bisa dihindari dengan sering melakukan kegiatan bersama-sama pasangan
Banyak pasangan yang berselingkuh dengan teman kantornya karena mereka lebih sering melakukan kegiatan bersama-sama, misalnya mengerjakan proyek bersama atau memang bekerja dalam satu tim bersama.
Nah, supaya pasangan tetap bisa merasakan hal tersebut denganmu, luangkan waktu untuk melakukan beberapa kegiatan bersama, seperti memasak saat weekend, belanja bulanan, atau bahkan berolahraga bersama,
7. Saling membicarakan ketakutan yang dirasakan terhadap pasangan
Kalau kamu takut pasangan selingkuh di kantor tapi nggak jujur mengakuinya dan justru selalu mencurigainya, nggak akan menghilangkan perasaan takutmu itu. Lebih baik bicarakan secara terbuka dengan pasangan mengenai ketakutan yang kamu rasakan.
Minta juga kepada pasangan untuk melakukan hal yang sama sehingga kamu bisa lebih mengerti apa yang dia rasakan. Dengan begitu, jalan keluar terbaik bisa diambil karena nggak ada yang ditutup-tutupi.
Jika kamu memiliki masalah dengan pasangan yang sulit diselesaikan berdua, mungkin sudah waktunya untuk meminta bantuan dari profesional, dengan melakukan konseling bersama psikolog hubungan dan pernikahan.
Nggak perlu merasa malu atau takut karena kamu sekarang bisa melakukan konseling online atau konsultasi psikolog online, salah satunya lewat aplikasi Riliv. Di sini, kamu bisa berkonsultasi langsung dari rumah bersama pasangan sehingga lebih nyaman saat melakukannya.
Bagi kamu dan pasangan yang mengalami godaan pernikahan berat atau ingin menghindarinya, jangan ragu untuk melakukan konseling seperti ini agar keutuhan pernikahanmu tetap terjaga, ya.
Referensi:
- markmerril.com. 10 Ways To “Affair Proof” Your Marriage
Ditulis oleh Elga Windasari
Baca Juga: