Tips lingkungan kerja menyenangkan – Sudah nyamankah Anda bekerja di tempat kerja Anda saat ini? Apakah perusahaan menyediakan lingkungan kerja yang menyenangkan? Atau jangan-jangan Anda selalu merasa tidak betah berada di tempat kerja alias selalu ingin cepat-cepat pulang ke rumah walaupun Anda baru tiba di tempat kerja 5 menit!! Jangan-jangan penyebab Anda merasa seperti ini karena lingkungan kerja kurang menyenangkan.
Memiliki lingkungan kerja yang menyenangkan merupakan idaman semua karyawan, termasuk Anda yang saat ini berprofesi sebagai HR
Selain membuat karyawan bisa bekerja dengan nyaman, lingkungan kerja yang menyenangkan terbukti membuat karyawan lebih semangat bekerja, termotivasi, memiliki performa kerja yang baik, lebih produktif, dan lebih bahagia.
Walaupun demikian, membangung lingkungan kerja yang menyenangkan menjadi tantangan tersendiri bagi HR
Untuk Anda para HR yang saat ini sedang berusaha membuat lingkungan tempat kerja Anda menjadi lebih nyaman dan menyenangkan, berikut ini 7 tips membuat lingkungan kerja menyenangkan dari Riliv for Company. Selamat mencoba!
Tips lingkungan kerja menyenangkan yang pertama adalah membentuk budaya apresiasi
Siapa sih yang tidak senang jika diberikan apresiasi? Ketika mendapatkan apresiasi, rasanya segala usaha dan kerja keras yang telah dilakukan tidak sia-sia. Selain itu, dengan mendapatkan apresiasi ini juga bisa meningkatkan semangat dan motivasi kerja untuk menjadi lebih baik lagi.
Nah pertanyaannya, siapa yang bertugas memberikan apresiasi kepada karyawan?
Anda sebagai HR pasti akan menjawab kalau ini adalah tugas Anda dan para manajer atau ketua tim. Namun, sebenarnya tidak ada peraturan yang baku terkait siapa-siapa saja yang boleh memberikan dan menerima apresiasi, sehingga semua orang bisa memberi dan menerima apresiasi.
Oleh karena itu, membentuk budaya apresiasi di lingkungan kerja sangatlah memungkinkan dan bisa membuat lingkungan kerja menjadi lebih menyenangkan.
Apresiasi tidak harus berbentuk materi, mengirimkan ucapan terima kasih atas kerja keras yang telah dilakukan, memuji kesuksesan pekerjaan yang telah dilakukan, ini semua juga termasuk apresiasi.
Jam kerja fleksibel
Bisa bekerja kapan saja dan dimana saja merupakan suatu hal yang didamba-dambakan! Jam kerja yang fleksibel terbukti membuat lingkungan kerja menjadi lebih nyaman dan menyenangkan. Walaupun bersifat fleksibel, karyawan tetap bisa produktif dan mencapai target perusahaan.
Banyak Startup yang memilih menerapkan jam kerja fleksibel karena terbukti memberikan banyak keuntungan seperti,
- Karyawan bisa bekerja sesuai dengan preferensi jam kerja pribadi
- Bisa meluangkan waktu untuk diri sendiri dan keluarga
- Menghemat waktu karena bisa menghindari jam padat untuk pergi dan pulang kerja
- Karyawan lebih termotivasi dan bisa bekerja dengan efektif
Kantor yang nyaman termasuk dalam tips lingkungan kerja menyenangkan
Bukan rahasia lagi jika bekerja di kantor yang nyaman, tentu bisa membuat karyawan bekerja dengan nyaman dan menyenangkan. Selain bersih dan rapi, kantor yang di setting ‘kekinian’ juga bisa membuat bekerja lebih menyenangkan. Selain ‘kekinian’, kantor yang memiliki fasilitas lengkap seperti tempat istirahat, ruang bermain, ruang snack dan minuman, ruang olahraga, ini semua bisa menambah kenyamanan bekerja karyawan.
Rutin menyelenggarakan kegiatan bersama untuk bonding
Menyelenggarakan kegiatan bersama yang bertujuan mengakrabkan karyawan juga berkontribusi membuat lingkungan kerja menyenangkan. Kegiatan yang Anda selenggarakan bisa seperti melakukan gathering untuk seluruh karyawan yang bekerja di perusahaan atau Anda juga bisa membuat kegiatan rutin per-divisi yang bertujuan meningkatkan kekompakan dan keakraban karyawan di masing-masing divisi.
Saat pandemi seperti ini, mengadakan kegiatan kebersamaan secara offline tidaklah mungkin. Walaupun demikian, ada banyak platform-platform online yang bisa Anda gunakan untuk membuat gathering online menjadi lebih menyenangkan seperti,
- Kahoot!
- Menti.com
- Google Jamboard
- Quizizz, dan lain sebagainya
Pola komunikasi yang nyaman
Siapasih yang akan merasa nyaman di tempat kerja jika komunikasi dengan rekan maupun atasan kerja tidak berjalan lancar? Makanya, gaya komunikasi juga memengaruhi lingkungan kerja. Gaya komunikasi yang kaku ternyata membuat karyawan merasa kurang leluasa saat bekerja. Sedangkan gaya komunikasi yang santai namun tetap sopan dan menjunjung tinggi kekeluargaan hal ini bisa membuat karyawan merasa lebih nyaman dan lebih leluasa saat bekerja.
Makanya, penting bagi Anda sebagai HR untuk menentukan pola komunikasi seperti apa yang ingin Anda dan perusahaan bangun.
Memberikan personal space adalah tips lingkungan kerja menyenangkan yang perlu dilakukan
Walaupun manusia merupakan makhluk sosial, mereka tetap membutuhkan personal space. Selain itu, personal space sangat dibutuhkan terutama untuk karyawan yang merasa lebih nyaman bekerja sendirian.
Personal space juga dibutuhkan saat karyawan merasa membutuhkan waktu sendiri untuk menyelesaikan tugasnya atau pada saat itu ia harus mengerjakan proyek yang bersifat rahasia. Jadi tidak ada salahnya menyediakan personal space kepada karyawan.
Menghargai gaya kerja masing-masing karyawan
Setiap orang itu unik dan punya ciri khasnya masing-masing. Hal inilah yang membuat setiap orang punya gaya kerjanya masing-masing. Menghargai dan tidak mengekang gaya kerja karyawan merupakan salah satu cara membentuk lingkungan kerja yang suportif dan menyenangkan. Asalkan kualitas tetap terjaga dan target terpenuhi, gaya kerja setiap karyawan tidak menjadi masalah.
Employee Assistance Program
Jika Anda ingin berkonsultasi lebih lanjut mengenai cara membuat lingkungan kerja yang menyenangkan, Anda bisa menggunakan layanan Employee Assistance Program dari Riliv for Company. Melalui layanan ini, Anda bisa berkonsultasi dengan para ahli dan mendapatkan solusi yang tepat sesuai dengan kondisi dan situasi dari perusahaan Anda. Selain konsultasi, terdapat layanan-layanan lain yang bisa Anda akses dari Riliv for Company.
Riliv for Company memiliki program kerjasama Employee Assistance Program sebagai berikut:
- Konseling karyawan langsung melalui chat tanpa harus repot mengatur jadwal bertemu untuk konsultasi psikologi online
- Kelas untuk karyawan dari pakar dunia psikologi, karir, dan mindfulness untuk menemukan performa maksimal dari karyawan Anda
- Konten mindfulness berupa audio guide mindfulness content untuk menciptakan fokus dan keseimbangan dalam bekerja dan beristirahat
- Asesmen psikologis yang terpercaya sehingga Anda bisa memastikan masalah apa yang dihadapi untuk menentukan solusi tepat guna
- Harga terjangkau karena Anda akan langsung mendapatkan semua paket dalam harga yang masuk akal
- Produktivitas terjaga karena karyawan tidak perlu meluangkan waktu pergi atau meditasi yang lama.
Bila Anda tertarik untuk bekerja sama dengan Riliv for Company demi investasi kesehatan mental para karyawan Anda, kontak Taya – 0895-6097-98517 atau Indra 0857-8587-5736 untuk informasi lebih lengkap tentang motivasi karyawan dan peningkatan produktivitas karyawan.
Referensi:
- Campbell, S. (2018). 37 Employee appreciation ideas your staff will love. When I Work.
- Doyle, A. (2021). Types of work schedules. The Balance Careers.
- Eisenhauer, T. (2021). 41 Smart tips to improve communication in the workplace. Axero.
- Hamlin, K. (2018). Respecting a co-worker’s personal space. Career Trend.
- Hoon, M. (2021). How to bond with your employees and boost their productivity. The Job Network.
- Indeed Editorial Team. (2021). The 4 working styles and why they’re important. Indeed.
Ditulis oleh Aufa Miladya Izzah
Baca juga:
Awas! Ini Dampak Negatif Kerja Lembur terhadap Performamu!