Apa faktor yang mengendalikan keberadaan bosan? Apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi bosan?
Sebelum tahu cara menghadapi kebosanan, kamu harus terlebih dahulu tahu dari mana kebosanan itu berasal.
Rasa bosan adalah emosi yang muncul ketika pikiranmu menemukan bahwa tindakan yang kamu lakukan saat ini tidak akan membantumu memenuhi hasrat terpentingmu.
Mengapa kebanyakan orang tidak berhasil menyelesaikan masalah kebosanan?
Kebanyakan orang melarikan diri dari tujuan mereka, alih-alih mengejar sampai mereka melupakannya.
Kebanyakan orang tidak akan berusaha untuk memenuhi keinginan mereka. Mereka hanya akan mencoba untuk melarikan diri dengan melakukan sesuatu yang lain, yang mengalihkan mereka dari tujuan-tujuan ini dan ini malah justru akan meningkatkan perasaan bosan mereka.
Beberapa orang bahkan melangkah lebih jauh, dengan mengembangkan kepercayaan yang membatasi yang membuat mereka berpikir bahwa mereka tidak dapat mengejar tujuan mereka bahkan jika berusaha.
Berurusan dengan kebosanan membutuhkan banyak keberanian, karena kamu harus menghadapi kenyataan bahwa kamu telah melarikan diri dari tujuan-tujuan pentingmu.
Lalu, apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi rasa bosan? Simak dan coba 6 cara berikut ini!
1. Cari tahu apa yang benar-benar ingin kamu lakukan
Kebosanan sering kali menutupi masalah di mana kamu ingin melakukan aktivitas tertentu, tetapi ada sesuatu yang menghalangimu.
Ini bisa terjadi ketika kamu ingin menonton acara televisi favoritmu, tetapi kabelnya mati. Langkah pertama dalam menghadapi kebosanan adalah memahami hasratmu dalam kebutuhan bawah sadar, sehingga kamu bisa berusaha memenuhi mereka.
2. Mengatasi Bosan dengan bersosialiasi dengan orang sekitar
Keluar dan bertemulah dengan beberapa teman, atau cari teman baru.
Kebosanan seringkali dapat menyamarkan tanda bahwa kamu kekurangan energi sosial. Bahkan jika kamu tidak dapat menemukan bagaimana caranya bertemu orang baru di daerahmu dan teman-temanmu sibuk, buka forum online yang menarik minatmu.
3. Mempelajari hal-hal baru
Mempelajari hal-hal baru nyatanya bisa membantumu mengatasi rasa bosan, lho! Terpaku pada kegiatan dan ritme yang itu itu saja bisa membuat kamu jenuh dengan situasi yang ada. Maka dari itu, mulailah hal-hal baru yang bisa mengalihkan perhatianmu seperti:
- Mengikuti kursus singkat, entah itu menjahit, berenang, memanah atau hal-hal yang sama sekali belum pernah kamu lakukan sebelumnya
- Kamu juga bisa menulis cerita pendek
- Mengisi jurnal hariamu, atau bisa juga dengan menulis blog dengan momen kulinermu
- Mencoba kuliner di kotamu, menyusuri jalanan kota dan mampir membeli satu dua barang yang menarik perhatianmu
- Datang ke pasar loak nampaknya juga bisa menjadi alternatif untuk mengisi kekosongan hari-harimu
- Mencoba mendalami skill mengedit foto atau hal-hal menarik lain yang bisa kamu kulik di smartphone mu.
4. Menjadi support system untuk diri sendiri
Kegiatan yang itu itu saja membuatmu lupa untuk menyemangati diri sendiri.
Siapa yang ingin bekerja keras untuk mencapai suatu tujuan ketika kamu telah dihancurkan oleh keyakinan bahwa kamu akan berhasil?
Luangkan waktu untuk meninjau kemenangan dan hal menarik apa yang telah kamu capai sehingga kamu dapat memulihkan kepercayaan diri dan terus bergerak.
Meditasi merupakan salah satu kegiatan positif yang paling bisa dilakukan ketika kamu mengalami kebosanan.
Selain merubah kepribadian, meditasi juga bisa me-refresh otak dan menyegarkan kegiatan setiap saatnya. Meditasi merupakan kegiatan yang bisa dilakukan di tempat sepi atau tempat yang bisa menenangkan diri.
5. Mengatasi bosan dengan melupakan masalah percintaan
Masalah percintaan ternyata juga bisa menganggu aktifitasmu, lho.
Jika kamu dan pasangan seringkali terlibat permasalaha cinta, sebaiknya kamu melupakan sejenak masalah percintaanmu dan fokus pada urusanmu sekarang, baik itu masalah pekerjaan, ataupun masalah belajar jika kamu yang membaca artikel ini masih duduk di bangku sekolah.
6. Mulailah untuk mencari pengalihan dengan lebih menyayangi diri sendiri
Banyak tempat spa atau reflexy yang juga menyediakan paket meditasi. Kamu bisa mulai mencoba meditasi dengan tujuan memulihkan energi sekaligus mengatur ritme pola bernafasmu.
Jika kamu malas datang ke tempat reflexy, kamu bisa mencoba meditasi di rumah.
Apa fungsi meditasi? Simak pada artikel berikut.
Kamu juga bisa mencoba fitur meditasi yang ditawarkan oleh Riliv – Aplikasi kesehatan mental dan meditasi satu-satunya di Indonesia.
Langkah-langkah meditasi yang bisa kamu dapatkan dan pilihan meditasi yang lengkap menjadi salah satu alasan mengapa kamu perlu untuk mendowload aplikasi Riliv. Selain meditasi, Riliv juga menyediakan fitur konseling online untuk membantumu menyelesaikan permasalahanmu.
Disadur dari:
- https://www.2knowmyself.com/How_to_deal_with_boredomhttps://www.scotthyoung.com/blog/2007/05/29/eliminate-boredom-with-these-12-tips/
Ditulis oleh sabilabila.