Hah, yakin lapar malah bisa bikin tidur? Perlu dicoba nih, Dear. Ternyata puasa dapat menjadi obat tidur alami yang sehat lho. Riliv kali ini punya cerita tentang manfaat puasa untuk tidur dan kesehatan.
Ada strategi makan lain yang semakin populer akhir-akhir ini dan memiliki hubungan unik dengan tidur, yaitu puasa intermiten atau puasa secara berkala. Selain membantu untuk mudah tidur, puasa juga dilakukan oleh orang yang ingin mempertajam keterampilan kognitif mereka dan memperlambat proses penuaan.
Puasa, praktik kuno yang sedang up lagi…
Puasa memiliki sejarah kuno sebagai praktik budaya, agama, spiritual, dan kesehatan. Ini menjadi sangat populer dalam beberapa tahun terakhir sebagai alat untuk menurunkan berat badan, anti-penuaan dan umur panjang, serta berbagai manfaatnya bagi kesehatan mental. Puasa secara berkala bukan tentang apa yang kamu makan. Ini tentang waktu dan konsistensi. Selain manfaatnya bagi kesehatan secara umum, puasa dapat menjadi obat tidur alami, Dear.
Ketika mempraktikkan puasa secara berkala, kamu menetapkan waktu yang teratur dan spesifik untuk tidak makan apa pun atau tidak memasukkan zat ke dalam tubuh. Ketika tubuh beralih ke mode puasa, sistem pencernaan menjadi tenang. Tubuh menggunakan waktu ini untuk memperbaiki dan memulihkan diri di tingkat sel.
Puasa juga memicu tubuh untuk menggunakan lemak yang tersimpan untuk energi, menjadikannya strategi yang efektif untuk menurunkan berat badan. Semua proses biologis ini adalah racikan obat tidur alami karena mampu membuat waktu istirahat tubuh kita menjadi lebih optimal.
Cara melakukan puasa intermiten untuk kesehatan dan obat tidur alami
Orang menggunakan pola makan dan non-makan yang berbeda untuk berpuasa sebagai bagian dari kehidupan rutin mereka. Membatasi makan hingga 8, 10 atau 12 jam sehari memungkinkan puasa konsisten terjadi setiap hari dalam 14-16 jam sisanya.
Beberapa orang melakukan puasa satu atau dua hari seminggu. Sebagian memilih untuk hari pembatasan kalori yang signifikan (sekitar 500 kalori) setiap 2-3 hari, dengan makan normal di antaranya. Ini sering disebut puasa 5 : 2.
Bagaimana puasa intermiten bekerja?
Tidur yang sehat dapat diancam oleh makan yang berlebihan dan makan di waktu yang salah. Penelitian menunjukkan bahwa makan terlalu banyak di dekat waktu tidur dapat memperburuk kualitas tidur, membuat tidur lebih gelisah dan kurang menyegarkan. Waktu makan juga memengaruhi jam sirkadian kita dan berfungsinya ritme sirkadian yang memberikan pengaruh kuat pada tidur dan kesehatan kita.
Puasa intermiten telah menunjukkan bukti dalam menawarkan perlindungan terhadap dan mengobati beberapa kanker, serta penyakit neurodegeneratif seperti Alzheimer dan Parkinson.
Studi menunjukkan puasa intermiten memperkuat fungsi kekebalan tubuh dan meningkatkan kemampuan tubuh untuk memperbaiki sel dan DNA. Produksi alami hormon pertumbuhan manusia terlihat meningkat secara dramatis sehubungan dengan puasa intermiten.
Hormon pertumbuhan manusia mendorong pembakaran lemak dan menjaga massa otot tanpa lemak, membantu perbaikan sel, dan dapat membantu memperlambat proses penuaan. Ternyata puasa tidak hanya sebagai obat tidur alamai, tetapi juga mampu meningkatkan kualitas kesehatan sel dan DNA kita.
Bagaimana Dear, semakin tertarik untuk rutin melakukannya?
Dengan obat tidur alami, tidur menjadi lebih nikmat dan mengurangi resiko bermimpi buruk
Makan terbatas waktu juga dapat memperkuat jam sirkadian 24 jam, yang memberikan pengaruh dominan pada tidur. Jam sirkadian yang lebih kuat dan lebih tersinkronisasi berarti waktu yang lebih mudah untuk tertidur, tetap tertidur, dan perasaan terbangun secara teratur. Singkatnya, puasa adalah obat tidur alami paling murajab, Dear.
Kombinasi konsistensi dan kualitas dalam rutinitas tidur adalah apa yang kita semua inginkan, untuk membantu kita merasa dan berfungsi sebaik mungkin, dan untuk melindungi kesehatan kita dari waktu ke waktu, dan seiring bertambahnya usia.
Waktu dan durasi puasa dapat memengaruhi bagaimana hal itu memengaruhi tidur. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa puasa jangka pendek (12-14 jam) dan berkala dapat meningkatkan kualitas tidur. Satu studi menemukan puasa secara berkala mengurangi pencerahan di malam hari dan mengurangi gerakan kaki saat tidur (yang bisa sangat mengganggu tidur nyenyak).
Penelitian lain menunjukkan bahwa puasa dapat mengurangi tidur REM atau juga sering dikaitkan dengan mimpi buruk nih, Dear. Menarik bukan? Mudah dan murah untuk dicoba, puasa sebagai obat tidur alami.
- https://www.psychologytoday.com/us/blog/sleep-newzzz/201904/what-is-intermittent-fasting-and-will-it-help-your-sleep
- https://www.theglobeandmail.com/life/health-and-fitness/article-heres-what-psychiatric-clinicians-of-muslim-patients-should-be-aware/
Diterjemahkan dan dimodifikasi oleh Miftakhul Syaifuddin. “Usaha di hidup ini adalah tentang mengontrol, menahan dan mengoptimalkan diri. Bukan tentang membiarkan, melampiaskan dan melemahkan diri.”