Benci perpisahan – Perpisahan memang tidak mudah. Apalagi, jika kamu sudah terbiasa menghabiskan waktu bersama orang itu sehingga membuat kamu membenci perpisahan. Tapi meski begitu, setiap orang memiliki cara berbeda untuk mengatasi rasa sakit yang ditimbulkan akibat perpisahan.
Namun, nggak semua orang dapat dengan mudah mengatasi perpisahan. 5 zodiak di bawah ini ternyata paling tidak siap dengan kata pisah. Mereka terkenal sulit untuk melepaskan seseorang yang dicintainya.
Riliv punya list zodiak yang paling benci dengan yang namanya perpisahan. Zodiak apa saja sih? Yuk simak daftarnya di bawah ini.
1. Pisces
Meski terkadang posesif, sebenarnya Pisces merupakan sosok yang romantis. Untuk mempertahankan hubungannya, mereka akan berusaha memperlakukan pasangannya dengan baik.
Pisces yang bersifat sensitif sangat kesulitan untuk merelakan seseorang yang ia sayangi. Inilah mengapa orang yang berzodiak Pisces seringkali gagal move on. Mereka yang berzodiak ini cenderung suka menyiksa diri dengan rasa sakit.
Pisces adalah sosok romantis. Perpisahan yang baik maupun buruk selalu dibencinya. Ia termasuk zodiak yang sensitif dan cukup pesimis untuk berbagai urusan. Perpisahan bagi Pisces selalu bisa menimbulkan pikiran negatif di dalam kepala.
2. Aries
Perpisahan menjadi suatu hal yang sangat menyakitkan bagi seorang dengan zodiak Aries. Mereka membenci kata pisah yang dilontarkan pasangannya. Bagi Aries, mereka menganggap lebih baik ditinggal pergi tanpa kabar daripada harus dipamiti hanya untuk mengucapkan kata perpisahan.
Apalagi, disaat mereka lagi sayang-sayangnya. Si Aries ini benci kata perpisahan, karena ia akan mengingat semua kenangannya. Maka dari itu, dia akan memilih berpisah secara spontan, daripada perpisahan yang direncanakan.
Aries memiliki kemampuan untuk mengetahui kesulitan dan tantangan yang mungkin dihadapi oleh sebuah perpisahan. Jika seseorang tidak bisa mengucapkan selamat tinggal dengan cara yang cukup baik, pergi saja.
3. Cancer
Cancer bisa menjadi sosok yang sangat emosional dan selalu butuh perhatian, sehingga sulit untuk mengatakan kata perpisahan kepada mereka. Apalagi jika Cancer sudah terlanjur sayang dengan orang tersebut.
Cancer bisa sangat emosional ketika menghadapi perpisahan. Menangis, sedih, dan lain sebagainya. Cancer memiliki perasaan meluap-luap yang tak disukainya ketika menghadapi perpisahan.
Terkadang, Cancer juga sulit memahami makna perpisahan itu sendiri. Mereka juga memiliki kesulitan untuk merelakan kepergian seseorang. Butuh waktu lama untuk Cancer bisa “sembuh” dari rasa sedih perpisahan.
4. Capricorn
Capricorn tidak menyukai adanya perubahan yang signifikan dalam hidupnya, sehingga mereka sangat membenci perpisahan. Menurut mereka, perpisahan menuntut mereka untuk menjalani hidup baru.
Terkadang, Capricorn lebih memilih untuk melanjutkan hubungan yang sekiranya toxic sekalipun daripada harus kehilangan seseorang dalam hidupnya. Capricorn tak pernah menginginkan perpisahan dalam sebuah hubungan, karena ia percaya segalanya bisa diselesaikan.
5. Libra
Libra termasuk zodiak yang jarang melakukan perpisahan. Hal ini dikarenakan mereka juga sangat membenci kata pisah. Libra cenderung akan berusaha memperbaiki hubungannya agar ia terhindar dari perpisahan.
Meski mereka harus berjuang sendiri, hal ini dilakukan oleh Libra karena rasa sayang mereka terhadap pasangannya. Libra adalah sosok yang mudah tenggelam dalam perasaan. Dengan perasaannya yang selalu naik turun, tak heran jika ia juga mengalami kesulitan menghadapi perpisahan.
Ia benci perpisahan karena ini selalu bisa banyak mengaduk-aduk hatinya. Ia selalu merasa ada urusan yang belum selesai ketika adanya perpisahan.
Nah, itulah 5 zodiak yang konon sangat membenci perpisahan. Dari kelima zodiak di atas, zodiakmu termasuk gak nih?
Jika kamu membutuhkan bantuan dalam menghadapi perpisahan, jangan ragu untuk melakukan konsultasi psikologi melalui aplikasi Riliv agar dapat curhat online dengan psikolog profesional.
Baca Juga:
5 Zodiak Ini Malah Takut Jatuh Cinta Lho! Apa Saja?
Bukan Nggak Setia, Ini 5 List Zodiak yang Mudah Jatuh Cinta
Hatinya Lembut Banget, Ini 5 Zodiak yang Gampang Sakit Hati
Disadur dari :
- https://www.yourtango.com/2019321908/horoscope-five-zodiac-signs-who-hate-say-goodbye-according-astrology
- https://www.yourtango.com/2017302936/how-you-say-goodbye-someone-you-love-according-your-zodiac-sign
Written By Anisya Pramesti D.I, not special but limited edition.