Ayah yang Selalu Bekerja – Bagi kamu yang sekarang menjadi Ayah, tentu bekerja sangat penting bagimu, tapi jangan lupa keluarga juga sangat penting. Jika kamu Ayah yang selalu bekerja Riliv akan memberikan kamu cara agar dapat meluangkan waktu dengan keluarga kamu. Simak ya!
1. Sebagai ayah kamu harus meluangkan waktumu untuk hal-hal yang kecil

Walaupun kamu adalah Ayah yang selalu bekerja, kamu tetap harus meluangkan waktu untuk keluarga yang Kamu sayangi. Kamu dapat mulai dengan meluangkan waktu kamu untuk hal-hal yang kecil seperti mengantar anakmu berangkat sekolah setiap pagi atau membawakan cemilan disaat pulang dari kerja.
2. Sebagai ayah yang selalu bekerja, kamu dapat membuat jadwal khusus untuk keluarga
Kamu pasti membuat jadwal untuk rapat penting dan juga perjalanan bisnis kan? Hal yang sama bisa kamu lakukan lho, kamu bisa membuat jadwal khusus untuk meluangkan waktu kamu bersama keluarga. Kamu bisa ajak keluarga ke taman hiburan atau makan bersama.
3. Kamu bisa mengajak anak untuk ikut denganmu
Jika anakmu sudah beranjak dewasa, kamu bisa mengajak anak kamu untuk terlibat dengan pekerjaanmu untuk melatih mereka keterampilan dan juga bisa menghabiskan waktu denganmu. Temukan tugas yang sesuai usia anakmu dan yang anakmu sukai.
4. Kamu bisa mencari pekerjaan yang Fleksibel
Bagi Ayah yang selalu bekerja akan sangat sulit untuk menghabiskan waktu dengan keluarga, apalagi jika kamu pergi pagi dan pulang di waktu malam. Kalau kamu bisa, carilah pekerjaan yang fleksibel. Tapi jangan paksakan dirimu dan resign dari pekerjaan kamu saat ini ya.
5. Jangan salahkan dirimu

Kamu pasti tidak bisa mendapatkan semuanya dengan sempurna, tapi jangan salahkan dirimu kamu tetap bisa mengusahakan balance. Seimbangkan antara kerja dengan keluarga. Berkomitmen lah menjadi ayah yang bisa menghabiskan waktu bersama anak-anaknya.
Jika kamu masih merasa depresi mungkin kamu bisa mencoba fitur Hening pada aplikasi meditasi Riliv, dengan meditasi online di Hening kamu bisa menghilangkan rasa depresimu. Sekarang kamu jadi tahu kan gimana caranya membagi dan meluangkan waktu untuk keluarga, semoga ini bermanfaat bagi kamu ya. Jangan lupa baca artikel riliv yang lainnya.
Disadur dari:
- https://hbr.org/2019/04/4-ways-working-dads-can-make-more-time-for-family
- https://goodmenproject.com/featured-content/how-to-spend-more-time-with-your-children/
Written by Fadlurrohman S.M, Penulis Magang dan juga content creator di youtube [Scionation]
Baca juga:
Low Self Esteem: Apa Penyebab dan Akibatnya Bagi Kita?