Tanda sakit hati – Terkadang peristiwa yang mengecewakan hidupmu, dapat membuatmu berubah. Iya atau tidak, tetap saja kamu menjadi sosok yang berbeda tanpa disadari. Semisal, saat kamu mengalami tanda sakit hati.
Kata sebagian orang, perubahan karena kecewa lebih dirasakan oleh orang-orang terdekatmu. Namun, hal ini sering tidak kamu sadari, sekalipun lingkungan menilai kamu telah berubah. Yuk, kenali beberapa tanda sakit hati versi Riliv!
1. Cuek terhadap lawan jenis
Kata beberapa orang, ketika bertemu orang yang wajah atau sikapnya mirip dengan mantan pacar, seseorang mengabaikan orang itu. Perasaan ‘biasa saja’ lebih mendominasi ketika ada yang ingin PDKT denganmu.
Bukan karena sakit hati melihat orang itu, kamu hanya bersikap menjaga diri. Tujuannya agar luka lama tidak kamu rasakan kembali.
2. Privat Akun Sosial Media
Kata sebagian orang, ketika seseorang mengalami patah hati dengan cinta nya yang paling dalam, dia akan berubah menjadi tertutup. Kehidupan sehari – hari lebih terlihat menyibukkan diri.
Lalu, segala media sosial yang dimiliki pun suka diubah menjadi privat. Sehingga yang dapat melihat hanya orang-orang pilihan. Pernah gak kamu kayak gini?
3. Lebih memilih mendengar curhatan orang lain
Kamu pasti sering kan, dicurhati orang lain. Entah itu teman dekatmu atau seseorang yang baru dikenal. Ketika topik menyangkut masalah percintaan, kamu lebih meresponnya dengan tersenyum. Orang yang sedang curhat denganmu obrolannya lebih mendominasi.
Bukannya kamu nggak menyukai topik itu, hanya saja hal itu tidak menarik untuk dibahas. Berhubung kamu tidak ingin melukai perasaan lawan bicaramu, makanya kamu merespon seadanya.
4. Melakukan sesuatu kegiatan yang sebelumnya tidak disukai
Dulu semasa kamu belum menjadi single, kamu suka melakukan hal-hal yang menyenangkan dengan pacarmu. Namun, semua berubah ketika kamu tidak lagi memiliki pasangan. Kamu lebih suka kegiatan yang menantang. Seperti mendaki gunung dengan komunitas pecinta alam.
Awalnya kegiatan yang menguji mental kamu, sebagai penghilang rasa galau. Namun, seiring berjalannya waktu hal itu menjadi hobi. Tetapi, orang-orang memandangmu seperti sedang proses move on. Padahal kamu sudah benar-benar tidak baper akan masa lalu.
5. Merasa ada yang aneh
Setiap bangun tidur, hal yang pertama terasa adalah kesepian karena telah kehilangan orang yang kamu sayangi. Meskipun kamu tetap mengerjakan rutinitas seperti bekerja, kuliah dan bertemu teman-teman, tapi kamu tidak bisa berkonsentrasi 100% penuh.
Meskipun teman-teman kamu berusaha menghibur kamu dan memberikan masukan yang positif, namun yang ada dalam benak kamu adalah: “Tidak ada orang yang mengerti apa yang aku alami..”
So, itu dia tanda tanda sakit hati. Gimana? Apa kamu termasuk salah satunya? Nikmatilah segala proses yang ada!
Jika kamu membutuhkan bantuan, jangan ragu untuk melakukan konsultasi psikologi melalui aplikasi Riliv agar dapat curhat online dengan psikolog profesional.
Baca Juga:
Hatinya Lembut Banget, Ini 5 Zodiak yang Gampang Sakit Hati
Sakit Hati Adalah Kalau Kamu Merasakan 5 Tanda di Bawah Ini
Lebih Baik Sakit Hati daripada Sakit Gigi, Ini 5 Alasannya!
Disadur dari
- https://oureverydaylife.com/signs-of-a-broken-heart-4232570.html
- https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/17857-broken-heart-syndrome
Written By Anisya Pramesti D.I, not special but limited edition.