Tips Berteman dalam Islam – Bagi kamu yang muslim tentu agama adalah nomor satu, bahkan dalam mencari teman pun kamu harus tahu bagaimana pandangan berteman dalam islam. Nah, kali ini Riliv akan memberikan kalian tips berteman dalam islam, simak ya!
Tips berteman dalam Islam pertama, memilih teman yang menghargai bantuanmu
Dalam Islam, teman yang menghargai bantuanmu dan terharu pada setiap bantuan yang kamu berikan adalah salah satu kriteria yang baik, teman seperti ini akan selalu menghargai kamu dan baik kepadamu, mengingat jasa-jasa Dear dan tidak akan mengkhianatimu.
Orang yang menutupi keburukanmu juga termasuk tips berteman dalam Islam
Kadang teman yang kita punya tanpa sepengetahuan kamu, membicarakan kita di belakang. Teman seperti itu harus di hindari. teman yang menutupi keburukan dan membicarakan kebaikan pada orang lain harus benar-benar kamu pertahankan.
Teman yang baik adalah teman yang membantu di saat sulit dan menghibur di saat susah
Teman yang baik itu yang membantumu pada saat apapun. Membantu di masa-masa yang sulit dan menghibur saat berada dalam kesedihan. Bukan teman yang tidak peduli kepadamu walaupun kesusahan.
Teman yang baik dalam islam, yang berani memperbaiki ucapan
Teman yang berani memperbaiki apa yang kamu ucapkan, teman yang memperbaiki tindakan dan mengingatkan adalah teman yang baik dan harus dipertahankan. Teman seperti ini tidak ingin kamu salah jalan dan senantiasa membimbing pada jalan yang baik.
Tips berteman dalam islam adalah dengan mendekati orang yang baik budi dan imannya
Kalian harus berteman dengan orang yang baik budi pekertinya. Teman yang tahu etika dan baik imannya. Teman seperti ini akan baik untukmu. Orang yang baik akan menularkan kebiasaan baiknya kepadamu, dan memberikanmu energi positif saat berada dekat dengannya.
Nah itu tadi tips ala Riliv. Semoga kamu paham dengan arti dari pertemanan dan dapat memiliki teman yang sesuai dalam prinsip islam. Kalau kamu belum menemukannya dan butuh teman curhat, kamu tetap bisa memanfaatkan aplikasi konseling online Riliv untuk curhat online, kok. Sukses ya!
Disadur dari:
- https://www.openulis.com/teman-sahabat-islam/
written by Fadlurrohman S.M
Baca juga:
Anxiety adalah Cemas yang Normal? Benarkah?