Internet Aman – Hidup di era digital seperti sekarang ini, wajar bila anak-anak tidak terpisahkan dari Internet. Meskipun banyak manfaatnya, namun Internet dapat berbahaya bagi anak kita.
Situs jejaring sosial yang kemungkinan digunakan oleh anak-anak kita justru sering disalahgunakan oleh predator seksual dan pelaku cyber bullying.
Kita mungkin tidak bisa melarang anak-anak kita untuk menggunakan internet, tapi kita bisa kok membuat Internet aman bagi mereka. Yuk simak beberapa tipsnya!
Hal-hal penting untuk didiskusikan dengan anak
- Hindari mempublikasikan nama lengkap, nama sekolah, alamat rumah, alamat surel, ponsel dan nomor telepon rumah serta foto mereka karena mudah diakses oleh orang lain.
- Jangan pernah memberikan detail pribadi mereka kepada teman-teman dunia maya yang tidak dikenal di dunia nyata.
- Jangan berbagi kata sandi, nama pengguna, ID akun atau PIN dengan siapa pun selain orang tua mereka.
- Jangan pernah memposting apapun yang tidak ingin dilihat orang tua, guru, atau diri mereka di masa depan. Ingatkan bahwa setelah mereka memposting informasi secara online, data tersebut akan selalu tersimpan di Internet.
- Jangan membagikan informasi pribadi orang lain atau mengatakan hal-hal yang bersifat bullying meski mereka hanya menganggap sebuah “lelucon”.
- Jangan pernah bertemu seseorang yang mereka kenal melalui Internet.
- Jangan pernah membuka pesan atau lampiran dari seseorang yang tidak mereka kenal. Bisa jadi itu virus bahkan gambar atau video yang tidak pantas.
- Hanya tambahkan orang sebagai teman di situs jejaring sosial jika mereka tahu di kehidupan nyata. Tetapkan pengaturan privasi sehingga mereka harus menyetujui orang untuk ditambahkan sebagai teman.
- Ingatkan untuk berbicara dengan orang tua jika sesuatu terasa tidak pantas atau membuat mereka merasa tidak nyaman.
Internet aman kok jika Anda mendekati anak-anak Anda
Cobalah menjaga saluran komunikasi terbuka dengan anak-anak Anda sehingga mereka memercayai Anda dan merasa bebas menanyakan apa pun kepada Anda.
Kemungkinan besar mereka tidak akan sungkan memberi tahu Anda tentang hal-hal yang mengganggu mereka. Bicaralah dengan anak-anak Anda secara teratur tentang kegiatan online mereka.
Jadilah contoh yang baik dalam menerapkan internet aman
Anak-anak memperhatikan apa yang orang tuanya lakukan. Mereka juga akan cenderung mengikutinya. Batasi waktu online Anda. Selalu terapkan internet aman!
Jika anak Anda menjadi korban cyber bullying atau kejahatan online lainnya sehingga membuat kondisi mental mereka terganggu, lakukan konsultasi psikologi melalui aplikasi konseling online Riliv untuk mencari tahu apa yang dapat Anda lakukan.
Disadur dari
- http://www.puresight.com/Useful-tools/tips-for-safe-internet-use.html
Translated and modified by Lyana Nurtari Putri. Spent too much time on the Internet.
Baca juga:
Berbagai Dampak Pola Asuh Orang Tua, Yuk Kenali!
Discussion about this post