Manfaat team building – Apa tujuan HR melakukan team building? Mungkin Anda sebagai HR akan menjawab untuk menciptakan ikatan yang lebih kuat di antara karyawan, meningkatkan komunikasi tim, dan mendorong kolaborasi.
Jawaban di atas memang tidak salah. Namun, ternyata masih ada beberapa manfaat team building tersembunyi lain yang tidak kalah penting. Berikut ini Riliv for Company akan memberitahukannya untuk Anda.
1. Membuat karyawan menjadi lebih kreatif
Terkadang, karyawan bisa jatuh ke dalam rutinitas yang membosankan dengan pekerjaan mereka. Meskipun itu tidak selalu merupakan hal yang buruk, tetapi dengan memiliki perspektif baru kemungkinan itu bisa menambah wawasan tentang tantangan di kantor bagi karyawan.
Faktanya, mengeluarkan seseorang atau satu tim dari lingkungan kerja reguler untuk mengatasi tantangan di luar pekerjaan, dapat mendorong pemecahan masalah yang kreatif saat mereka kembali ke kantor.
2. Lebih mudah untuk mendekati karyawan
Memiliki hubungan yang baik dengan manajemen dapat meningkatkan kepuasan dan produktivitas karyawan, serta mengurangi turnover yang dialami. Manfaat team building yang mungkin tidak disadari karyawan adalah membuat manajer jadi lebih mudah didekati sehingga membuat kerja sama lebih mudah dilakukan.

3. Melatih kepemimpinan karyawan juga salah satu manfaat team building
Team building memberikan kesempatan bagi para karyawan di luar tim manajemen untuk mengambil peran kepemimpinan dengan membimbing kelompok mereka untuk menyelesaikan latihan dengan sukses.
Ini juga menjadi cara bagus bagi manajemen untuk mengamati keterampilan kepemimpinan di luar lingkungan kantor sehingga dapat mengidentifikasi calon pemimpin potensial di masa depan.
Jangan heran jika HR biasanya menemukan karyawan yang pandai mengambil peran perencanaan dan taktis serta paling mendorong anggota tim lainnya, di mana hal tersebut merupakan kualitas hebat pemimpin masa depan.
4. Menemukan bakat terpendam dalam diri karyawan
Hiruk pikuk pekerjaan membuat Anda sebagai HR tidak belajar banyak tentang karyawan. Dengan team building, seringkali ada bakat terpendam yang terungkap yang dapat berharga bagi perusahaan atau untuk memajukan kariernya.
Fun fact: Karyawan yang menggunakan kekuatan mereka di tempat kerja setiap hari, 8% lebih produktif dan 15% lebih kecil kemungkinannya untuk berhenti. Jadi, lebih mengenal tentang karyawan Anda selama aktivitas team building dapat membantu Anda mengungkap bakat terpendam dan memanfaatkan kekuatannya.
BACA JUGA: Tips Mengolah Stres Bersama Tim Kerja Supaya Kompak!
5. Memberikan kesempatan agar para karyawan dari departemen berbeda lebih akrab adalah salah satu manfaat team buliding
Karyawan mungkin lebih mudah untuk Akrab dengan rekan kerja dari departemen yang sama, tetapi lain cerita dengan orang-orang dari departemen berbeda. Team building bisa menjadi cara untuk membuat para karyawan dari departemen berbeda menjadi lebih akrab.
Team building memberi karyawan kesempatan untuk berbaur dengan departemen lain dan belajar tentang peran mereka. Ini dapat memberi mereka wawasan baru tentang apa yang dilakukan departemen lain dan memanusiakan rekan kerja yang sebelumnya hanya dikenal lewat email.
6. Manfaat team building lainnya adalah membuat karyawan menjadi lebih bersemangat
Ketika para karyawan kembali dari hari yang menyenangkan dalam ikatan tim, energi di kantor dapat berubah yang dapat memberikan kejutan semangat pada perusahaan.
Mungkin perusahaan bisa memberikan kenang-kenangan, seperti t-shirt, untuk dikenakan pada hari Jumat yang santai. Benda sederhana ini dapat berfungsi sebagai pengingat dari kegembiraan dan energi positif yang mereka ciptakan sebagai sebuah tim saat team building.

7. Membuat semua karyawan merasakan jadi pemenang
Tidak semua karyawan di perusahaan menonjol dan pernah merasakan jadi “pemenang” atau pusat perhatian dari prestasi yang dilakukannya. Dalam acara team building, karyawan seperti ini jadi bisa merasakan sebagai pemenang.
Faktanya, team building adalah cara yang fantastis untuk mengenali pencapaian di luar parameter pekerjaan dan memberikan dorongan harga diri kepada karyawan yang mungkin sedang berjuang di kantor. Prinsip team building adalah everyone’s a winner.
Jika Anda sebagai HR membutuhkan bantuan atau konsultasi untuk melakukan team building, Anda bisa menghubungi Riliv for Company yang memiliki program kerjasama Employee Assistance Program sebagai berikut:
- Konseling karyawan langsung melalui chat tanpa harus repot mengatur jadwal bertemu untuk konsultasi psikologi online
- Kelas untuk karyawan dari pakar dunia psikologi, karir, dan mindfulness untuk menemukan performa maksimal dari karyawan Anda
- Konten mindfulness berupa audio guide mindfulness content untuk menciptakan fokus dan keseimbangan dalam bekerja dan beristirahat
- Asesmen psikologis yang terpercaya sehingga Anda bisa memastikan masalah apa yang dihadapi untuk menentukan solusi tepat guna
- Harga terjangkau karena Anda akan langsung mendapatkan semua paket dalam harga yang masuk akal
- Produktivitas terjaga karena karyawan tidak perlu meluangkan waktu pergi atau meditasi yang lama.
Bila Anda tertarik untuk bekerjasama dengan Riliv for Company demi investasi kesehatan mental para karyawan Anda, kontak Indra 0857-8587-5736 untuk informasi lebih lengkap tentang motivasi karyawan dan peningkatan produktivitas karyawan.
Referensi:
- hrmorning.com. The 7 hidden benefits of team-building activities
Ditulis oleh Elga Windasari
Baca Juga:
Semangat WFH Karyawan Mulai Luntur? Hidupkan Lagi dengan Cara Ini!