Apakah penyebab keluarga bahagia? Keluarga yang bahagia semuanya sama. Setidaknya mereka memiliki karakteristik dasar tertentu. Nah, yuk simak apa saja penyebab keluarga bahagia ala Riliv!
1. Mereka bernyanyi bersama dan tetap bersama
Bernyanyi bersama adalah cara yang hebat untuk menjalin ikatan sebagai sebuah keluarga. Buat kata-katamu sendiri untuk lagu favoritmu dan menarilah di sekitar ruang tamu bersama anggota keluarga lainnya. Gunakan musik favorit untuk mendukung aktivitas tersebut.
2. Mereka memiliki ruang untuk bersenang-senang
Meskipun baik untuk mendorong kegiatan sekolah dan kegiatan ekstrakurikuler anak-anakmu, tapi terlalu banyak penekanan pada mereka dapat membuat ketegangan dan kecemasan pada anak-anak.
Luangkan waktu untuk anggota keluarga menikmati menghabiskan waktu bersama. Kegiatan-kegiatan yang bisa dilakukan antara lain bermain game, merencanakan pesta kejutan, berjalan-jalan, menjelajahi gua, menanam taman, atau memasak.
3. Mereka berolahraga bersama
Berlari atau bersepeda ke taman setempat bersama keluargamu. Di taman, kamu dapat meluangkan waktu untuk bersantai ketika anakmu bermain di kotak pasir atau di jungkat-jungkit.
Kegiatan jalan-jalan semacam ini memungkinkan orang tua untuk meniru perilaku yang sehat, berolahraga, dan menghabiskan waktu bersama anak-anak mereka.
4. Mereka memiliki kebiasaan sehat
Makanan yang mengandung banyak garam dan gula mungkin terasa menarik. Tetapi itu akan merusak kesehatan dan suasana hati keluargamu. Ciptakan kebiasaan ngemil yang sehat dengan menyiapkan mangkuk buah, sayuran, kacang-kacangan, atau buah kering.
5. Mereka masak bersama
Ini adalah cara lain untuk membuat anak-anak tertarik pada makanan sehat. Kamu dapat mendorong kebiasaan makan yang sehat serta mengajarkan memasak, pengukuran, kerja tim, dan keterampilan improvisasi. Anak-anak yang membantu membuat makanan pun juga akan lebih mungkin memakannya.
6. Mereka selalu menghadiahi perilaku yang baik
Penting untuk memperkuat perilaku baik anakmu. Tapi, tidak perlu boros. Kamu bisa menghadiahi perilaku baik anakmu misalnya dengan sesederhana berkunjung ke kebun binatang, menonton film dan makan popcorn, atau tidur sebentar bisa menjadi motivasi yang baik untuk anakmu mengulang perilaku yang baik.
7. Mereka membaca dan menulis bersama
Luangkan waktu setiap hari untuk membaca. Bacakan dengan lantang kepada anak-anak, atau mintalah seluruh keluarga menghabiskan waktu dengan buku-buku mereka sendiri, atau dengarkan buku audio. Penting juga bagi anak-anak untuk menghabiskan waktu menulis setiap hari.
8. Bepergian dengan satu anak setiap hari
Orang tua dengan lebih dari satu anak harus mencoba menghabiskan sedikit waktu berinteraksi hanya dengan satu anak setiap hari. Bahkan jika itu hanya selama sepuluh menit. Waktu khusus bersama orangtua membantu anak merasa istimewa dan terikat denganmu.
9. Mereka memiliki rutinitas
Anak-anak berkembang ketika mereka tahu apa yang diharapkan. Jadi, rutinitas waktu tidur yang melibatkan mandi, cerita lelap, dan lagu sebelum tidur dapat meminimalkan perilaku buruk di malam hari.
Rutinitas pagi juga dapat membantumu keluar dari pintu lebih cepat dengan sedikit keributan.
10. Saling menghargai satu sama lain menjadi penyebab keluarga bahagia
Temukan sedikit cara untuk menunjukkan seberapa besar kamu menghargai satu sama lain. Misalnya sesederhana dengan melakukan sedikit tarian bahagia setiap kali seorang anak kembali dari sekolah atau orang tua kembali dari pekerjaan.
11. Ingat! Maaf tidak cukup
Ketika salah satu anakmu menyakiti perasaan saudara kandungnya, meminta maaf saja tidak cukup. Anak itu juga harus menemukan cara untuk membantu menyembuhkan luka yang ditimbulkannya, dengan misalnya, membantu pekerjaan rumah atau berbagi mainan dengan saudaranya.
12. Prioritaskan pernikahanmu
Hal terpenting yang dapat kamu lakukan untuk anakmu adalah mencintai pasanganmu dan menunjukkan cinta itu. Kamu dapat menjadi role model hubungan yang baik untuk anakmu dan membantu menjaga pernikahanmu tetap utuh.
Nah, Dear jadi itu tadi penyebab keluarga bahagia dari Riliv. Keluargamu sudah melakukannya belum? Jika belum segera coba lakukan! Agar keluarga selalu bahagia dan kesehatan mentalnya terjaga!
Disadur dari :
- https://www.thehealthy.com/family/childrens-health/13-tips-to-increase-your-familys-happiness-and-health/
Written By Dessyafa Aulia Wardana