Myoui Mina, atau yang lebih akrab disapa Mina tengah jadi perhatian para penggemar TWICE. Idol kelahiran San Antonio, Texas ini terpaksa absen di tur dunia Twicelights karena kondisi yang tak memungkinkan.
Beberapa waktu lalu sempat tersiar isu yang kurang mengenakkan tentang Mina. Ia mendapat komentar kasar yang diunggah di social media, yang kemudian heboh diperbincangkan.
Hal itu menarik perhatian JYP yang kemudian berniat menuntut netter tersebut ke jalur hukum. Agensi memberi klarifikasi jika Mina sedang mengalami gangguan kecemasan yang ekstrem, sehingga harus absen di agenda tur TWICE.
“Kesehatan artis adalah prioritas utama kami. Jadi kami akan melakukan segala hal dengan memberikan tindakan terbaik termasuk perawatan medis dan istirahat yang cukup untuk pemulihan Mina,” tulis JYP di website resminya 11 Juli 2019 lalu.
Penasaran nggak sih sebenarnya ada hal yang bisa dilakukan untuk sembuh dari gangguan kecemasan, mungkin cara yang bisa dilakukan Mina Twice adalah :
1. Curhat dan dapatkan dukungan dari orang lain
Jika kamu sedang mengalami perasaan takut dan cemas pada sesuatu, ceritakan masalahmu ini pada orang-orang terdekatmu, baik keluarga, sahabat maupun pasangan. Bebanmu akan terasa berkurang jika kamu membanginya dengan orang lain.
Terlebih lagi kamu juga akan mendapat dukungan dan masukan dari orang-orang yang kamu sayangi. Jangan pendam masalahmu sendiri, karena hal tersebut hanya akan membuatmu makin tertekan. Kamu juga bisa konsultasikan masalahmu pada psikolog terpercaya.
Contoh dalam kasus ini adalah, Keadaan Mina sempat membuat fans khawatir, sehingga mereka kompak mempopulerkan tagar #GetWellSoonMina di Twitter. Dengan dukungan itu mereka dan member TWICE lain berharap Mina bisa kembali bergabung.
2. Hindari minuman berkafein
Ternyata minuman yang mengandung kafein memiliki zat yang dapat memperburuk gangguan kecemasan. Kafein akan meningkatkan kadar kecemasan dan kepanikan yang kamu miliki. Kamu nggak ingin kan gangguan kesehatan yang kamu derita tambah parah karena efek kafein.
3. Tidur cukup, jangan begadang
Penderita gangguan kecemasan biasanya akan mengalami rasa cemas berlebih saat akan tidur. Pikiran mereka akan dipenuhi dengan kekhawatiran yang akan terjadi pada hari esok. Hal ini mengakibatkan mereka kesulitan untuk tidur.
Padahal tidur sendiri berfungsi untuk mengistirahatkan tubuh dan otak setelah penat beraktifitas. Sebaiknya sebelum tidur, dengarkan musik yang dapat menenangkan pikiranmu atau kamu bisa mencoba meditasi yang dapat membantumu cepat tidur..
4. Lakukan kegiatan yang kamu suka
Orang yang memiliki gejala anxiety disorder pasti sering dilanda rasa panik yang akan memicu hormon kortisol meningkat sehingga menyebabkan penderita mengalami stres.
Maka disarankan untuk melakukan aktifitas yang dapat menenangkan otak seperti meditasi, jalan-jalan di pagi hari, berkebun atapun berlibur dan mendaki. Kegiatan tersebut akan membuat otakmu terasa fresh dan akan menekan rasa cemas dan panik yang kamu miliki.
Dalam Twicelights di Singapura (13/7) Sana, Dahyun dan beberapa member lain tak kuasa menahan haru. Air mata mereka tumpah di tengah aksi mereka di hadapan fans. Namun mereka berusaha saling menguatkan dan berjanji akan segera kembali dengan formasi penuh.
5. Stay positive
Kamu harus yakin bahwa gangguan kecemasan sama seperti penyakit lain yang dapat disembuhkan. Dengan selalu optimis, kemungkinannya kecil sekali kamu mengalami gangguan anxiety lagi.
Mina boleh saja absen, tapi jiwanya tetap berada di hati para member dan ONCE, sebutan fans TWICE. Dalam postingan terbaru Twicelights di Los Angeles, JYP menunjukkan betapa ikatan antara mereka sangat kuat.
Disadur dari
- https://www.allkpop.com/article/2019/07/twices-mina-pulled-out-from-schedule-due-to-health-reasons
- https://www.kpopmap.com/twice-mina-looking-seriously-downcast-sick-recently-at-airport-while-fans-are-highly-concerned-for-her-wellbeing/
Written By Anisya Pramesti D.I, not special but limited edition.